Album

Selasa, 07 Agustus 2012

Kue Pukissss....yang Manis Ala Nyokap

  • Kue Pukis 


    Bahan :
    200 gram tepung segitiga biru
    150 gram gula pasir
    150 ml susu cair full cream
    50 ml santan
    50 gram mentega, cairkan
    2 butir telur ayam ukuran sedang (suhu ruang)
    1 sdt ragi
    1/4 sdt soda kue
    1/4 sdt garam
    keju parut
    meises




    Cara Membuat
    1. Kocok santan, telur, gula hingga mengembang
    2. Masukkan tepung, ragi, susu cair, aduk rata
    3. Tambahkan garam, aduk
    4. Masukkan mentega cair, diamkan adonan selama 45 menit
    5. Panaskan cetakan, oles dengan mentega
    6. Isi 3/4 cetakan, taburi keju parut / meises
    7. Masak hingga bagian bawah kecoklatan

    Tips :
    1. Susu cair full cream bisa diganti dengan susu bubuk. Tuang 3 sdm susu bubuk instan full cream, beri 125 ml air matang.
    2. Agar kue lebih lembut, ayak tepung sebelum dicampurkan.

  • Poffertjes 

    Udah selesai UAS dan minggu remidial udah lewat (apapun hasilnya yang penting udah lewat ! :D ). Akhirnya bisa bersantai dan kembali membuka buku resep (dan searching di Google tentunya)  :) Kali ini saya mencoba membuat poffertjes, lihat dari gambarnya sepertinya enak, bulat-bulat kecoklatan ditaburi gula halus dan dimakan selagi hangat, ini hasilnya fresh from the kompor :D
    yummy ! ^_^
    Bahan :
    150 gram terigu Segitiga Biru
    200 ml susu cair
    1/2 sdt ragi instan
    1 sdm margarin, cairkan
    1/4 sdt garam
    1/4 sdt vanili
    1 sdt baking powder
    3 butir telur
    1 sdm gula pasir


    Cara membuat :
    1. Campur terigu, ragi, gula,baking powder dan susu, aduk rata
    2. Tambahkan vanili, garam dan telur, aduk rata. Masukkan margarin cair, aduk rata
    3. Diamkan adonan 30 menit
    4. Tuang adonan 3/4 cetakan, angkat kalau sudah kecoklatan, sisihkan
    5. Tuang adonan 1/2 cetakan, saat setengah matang taruh adonan pertama di atasnya, masak sampai kecoklatan
    6. Angkat, taburi gula halus
     
     
     
  • Kastengel 

    Ini salah satu kue kering favorite saya karena enak, mudah membuatnya dan tidak pernah gagal :)
    begini kira-kira penampakannya
    Bahan :
    300 gr margarin
    50 gr butter
    600 gr terigu protein rendah (saya biasa pakai merk Segitiga Biru)
    4 kuning telur
    200 gr keju tua, parut
    100 gr gula halus
    1 sdm maizena
    1 sdm susu bubuk
    1 butir telur, kocok untuk mengoles



    Cara membuat :
    setelah matang
    1. Kocok margarin, butter dan gula halus sampai lembut (kalau tidak ada mixer bisa diaduk pakai tangan sampai lembut)
    2. Masukkan kuning telur, aduk rata
    3. Masukkan keju kemudian terigu sambil diayak, aduk rata sampai tidak terasa lengket di tangan
    4. Tipiskan adonan kira-kira 1 cm, cetak atau potong-potong 1 cm x 5 cm
    5. Tata pada loyang yang sudah diolesi margarin
    6. Olesi dengan telur, beri potongan keju atasnya lalu panggang sampai matang dan kecoklatan (kurang lebih jadinya 100 buah)
    Tips :
    1. Agar warnanya lebih mengkilap, pakai telur ayam kampung untuk olesan sebelum dipanggang
    2. Oven dipanaskan dulu 10 menit sebelum kastengel dimasukkan
    3. Selain bentuk yang standar (panjang), bisa juga dicetak berbagai macam bentuk supaya tidak bosan
     
  • Kepiting Saus Padang 

    Bahan :
    3 ekor kepiting
    5 siung bawang merah
    4 siung bawang putih
    15 buah cabe rawit merah
    5 buah cabe merah
    5 buah cabe merah keriting
    2 cm jahe, iris
    1 batang sereh, memarkan
    1 buah tomat
    3 lembar daun salam
    3 lembar daun jeruk
    1 sdm saos tiram
    merica secukupnya
    garam secukupnya
    penyedap rasa secukupnya (saya biasa pakai Royco)
    Cara membuat :
    1. Rebus kepiting dalam air mendidih sampai mati (ini agak sadis, kalau nggak tega lebih baik suruh orang lain yang merebus). Angkat,cuci bersih,buang capitnya
    2. Goreng kepiting dalam minyak panas sampai matang dan kering, angkat dan tiriskan
    3. Ulek bawang merah, bawang putih, cabe rawit merah, cabe merah, cabe merah keriting,tomat
    4. Tumis bumbu yang sudah diulek, masukkan jahe, sereh, daun salam, daun jeruk. Kalau sudah harum, masukkan kepiting, aduk rata
    5. Tambahkan saos tiram,merica, garam,penyedap rasa. Masak sampai bumbu meresap. Angkat dan sajikan
    Selamat mencoba !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar